Senin, 21 Mei 2012, Hari Pertama
Di hari pertama ini, rencana kami adalah mengunjungi kantor Kecamatan Kunduran dan beberapa desa. Kami berangkat tepat pukul 9.00. Ketika itu, Bapak Riyanto, Camat Kecamatan Kunduran sedang berada di tempat. Kami langsung mewawancarai beliau. Dalam proses wawancara, beliau dibantu oleh Bapak Joko Lelono, Sekretaris Camat Kecamatan Kunduran.
Berbagai hal yang unik kami temui ketika wawancara ini. Misalkan, mengenai asal usul nama Kunduran. Bapak Joko Lelono menjelaskan bahwa asal mula nama Kunduran berasal dari masa penjajahan Belanda. Ketika itu, pasukan Indonesia terdesak oleh pasukan Belanda dan berhasil dipukul mundur ke suatu tempat. Kemudian, tempat dipukul mundurnya pasukan Indonesia itu dinamai Kunduran. Tidak hanya itu, beliau juga menjelaskan mengenai makna dibalik patung yang berada di Desa Gagaan. Patung tersebut menerangkan makna kerjasama dan saling mendukung dari masyarakat Kunduran di masa itu. Bapak bapak memegang senapan sedangkan ibu ibu membawa bakul.
|
Bapak Joko Lelono, S.E |
|
Bapak Drs. Riyanto M.Si |
Setelah melakukan wawancara, kami mendapatkan surat pengantar guna melakukan izin observasi lapangan ke wilayah wilayah yang menjadi rekomendasi oleh pihak Kecamatan Kunduran. Kecamatan Kunduran merekomendasikan desa Ngawenombo, Kunduran, Plosorejo, Buloh, Blumbangrejo dan Desa Tawangrejo. Desa pertama yang kami kumjungi adalah Desa Blumbangrejo.
|
Kegiatan membatik Desa Blumbangrejo |
|
Produk Batik Desa Blumbangrejo |
Di Desa Blumbangrejo, yang dilakukan adalah wawancara kepada Kepala Desa setempat dan menyebar kuisioner. Berdasarkan informasi dari Kepala Desa, Blumbangrejo memiliki potensi Batik Blora yang unik. Batik Blora memiliki corak yang unik. Motif dari Batik Blora adalah kayu jati. Pemasaran batik dari Blumbangrejo ini mampu mencapai Jakarta. Di Kunduran sendiri, batik Blumbangrejo ini juga dipergunakan oleh pegawai kecamatan dengan tujuan mempromosikan Batik Blumbangrejo sendiri.
Setelah dari Blumbangrejo, kami kembali ke tempat menginap untuk melakukan evaluasi. Kemudian, kami bersiap siap untuk ke Kecamatan Jiken, ke tempat keluarga dari Novan, anggota kelompok kami. Tujuan kami kesana adalah memperdekat jarak tempuh menuju blora karena pada hari selasa, kami berencana akan melakukan survei ke instansi instansi pemerintah Kabupaten Blora.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar